Aṅguttara Nikāya
6.52. Khattiya
Brahmana Jāṇussonī mendatangi Sang Bhagavā dan saling bertukar sapa dengan Beliau. Ketika mereka telah mengakhiri ramah tamah ini, ia duduk di satu sisi dan berkata kepada Sang Bhagavā:
(1) “Guru Gotama, apakah tujuan kaum khattiya? Apakah pencarian mereka? Apakah penyokong mereka? Pada apakah mereka berfokus? Apakah tujuan akhir mereka?”
“Kekayaan, brahmana, adalah tujuan kaum khattiya; pencarian mereka adalah kebijaksanaan; penyokong mereka adalah kekuatan; mereka berfokus pada teritori; dan tujuan akhir mereka adalah kekuasaan.”
(2) “Tetapi, Guru Gotama, apakah tujuan kaum brahmana? Apakah pencarian mereka? Apakah penyokong mereka? Pada apakah mereka berfokus? Apakah tujuan akhir mereka?”
“Kekayaan, brahmana, adalah tujuan kaum brahmana; pencarian mereka adalah kebijaksanaan; penyokong mereka adalah himne-himne Veda; mereka berfokus pada pengorbanan; dan tujuan akhir mereka adalah alam brahmā.”
(3) “Tetapi, Guru Gotama, apakah tujuan kaum perumah tangga? Apakah pencarian mereka? Apakah penyokong mereka? Pada apakah mereka berfokus? Apakah tujuan akhir mereka?”
“Kekayaan, brahmana, adalah tujuan kaum perumah tangga; pencarian mereka adalah kebijaksanaan; penyokong mereka adalah keterampilan mereka; mereka berfokus pada pekerjaan; dan tujuan akhir mereka adalah menyelesaikan pekerjaan mereka.”
(4) “Tetapi, Guru Gotama, apakah tujuan kaum perempuan? Apakah pencarian mereka? Apakah penyokong mereka? Pada apakah mereka berfokus? Apakah tujuan akhir mereka?”
“Laki-laki, brahmana, adalah tujuan kaum perempuan; pencarian mereka adalah perhiasan; penyokong mereka adalah anak-anak mereka; mereka berfokus pada keadaan tanpa saingan; dan tujuan akhir mereka adalah kekuasaan.”
(5) “Tetapi, Guru Gotama, apakah tujuan kaum pencuri? Apakah pencarian mereka? Apakah penyokong mereka? Apakah yang mereka gemari? Apakah tujuan akhir mereka?”
“Perampasan, brahmana, adalah tujuan kaum pencuri; pencarian mereka adalah hutan belantara; penyokong mereka adalah muslihat mereka; mereka berfokus pada tempat-tempat gelap; dan tujuan akhir mereka adalah agar tetap tidak terlihat.”
(6) “Tetapi, Guru Gotama, apakah tujuan kaum petapa? Apakah pencarian mereka? Apakah penyokong mereka? Pada apakah mereka berfokus? Apakah tujuan akhir mereka?”
“Kesabaran dan kelembutan, brahmana, adalah tujuan kaum petapa; pencarian mereka adalah kebijaksanaan; penyokong mereka adalah perilaku bermoral; mereka berfokus pada kekosongan; dan tujuan akhir mereka adalah nibbāna.”
“Sungguh menakjubkan dan mengagumkan, Guru Gotama! Guru Gotama mengetahui tujuan, pencarian, penyokong, fokus, dan pengetahuan akhir dari para khattiya, para brahmana, para perumah tangga, para perempuan, para pencuri, dan para petapa.
“Bagus sekali, Guru Gotama! … [seperti pada 6:38] … Sudilah Guru Gotama menganggapku sebagai seorang umat awam yang telah berlindung sejak hari ini hingga seumur hidup.”